Terjaga tidur di tengah malam, ku memandangmu...
Mati...
Menjelang fajar melepas mimpi, ku memandangmu...
Mati...
Waktu sarapan tiba kembali ku memandangmu...
Mati...
Sembari persiapkan kuliah ku juga memandangmu...
Mati...
Mati...
Kau yang seharusnya selalu menemaniku...
Mati...
Seharusnya kau selalu menggandeng tanganku...
Mati...
Kebiasaanku selalu memandangmu...
Mati...
Kebiasaanku selalu memperhatikanmu...
Mati...
Tidaklah mudah menghilangkan sebuah kebiasaan yang sering
dilakukan. Pikiran akan selalu mengingatkan untuk melakukan kebiasaan yang kita
lakukan setiap hari. Selamat beristirahat Jam tanganku, tunggu hingga aku
mengganti sumber kehidupanmu... J
08/11/2012
0 Komentar:
Posting Komentar